Sun Life Edufair 2017 digelar di Mall Kota Kasablanka, Jakarta, yaitu pada hari Jum'at 20 Oktober sampai Minggu 22 Oktober 2017. Pameran pendidikan ini mempertemukan sekolah dasar terbaik, pakar pendidikan, psikolog, orang tua dan anak-anak.
Hari pertama tanggal 20 Oktober 2017, acara dimulai pukul 09.30 WIB hingga sekitar pukul 21.00 WIB malam. Acara pembukaan ini menampilkan tarian tradisional Sekolah Bakti Mulya 400, ditampilkan sekitar pukul 10.00 WIB.
Sun Life Edufair 2017 membantu Rencanakan Pendidikan Terbaik untuk Anak
Sun Life luncurkan portal informasi Bright Education ( www.brightedu.co ), referensi pendidikan dan perencanaan keuangan jangka panjang keluarga Indonesia.
Portal itu dilengkapi fitur-fitur bermanfaat seperti Fitur Perbandingan/Komparasi di mana orang tua dapat membandingkan sekolah yang diminati dengan mudah, dengan memilih tingkat pendidikan, lokasi, nama sekolah, dan mengisi data pribadi.
Selanjutnya akan keluar hasil perbandingan secara lengkap yang membantu orang tua menentukan pilihan sekolah yang sesuai. Lalu, ada Fitur Kalkulator di mana orang tua bisa memproyeksikan dana pendidikan yang dibutuhkan serta menyusun perencanaan keuangan sejak dini.
Kesadaran masyarakat Indonesia terhadap perencanaan finansial keluarga masih sangat rendah. Tercatat hanya 15 persen masyarakat yang memiliki perencanaan finansial secara detail. Hal itu memacu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk terus mensosialisasikan literasi keuangan ke semua lini masyarakat.
Nah...Sunlife Edufair 2017 ini ingin masyarat menyadari akan pentingnya asuransi dan investasi pendidikan. Upaya ini agar masyarakat mendapatkan asuransi yang tepat dan terpercaya. Diharapkan masyarakat tidak tertipu dengan jenis-jenis investasi yang tidak baik, yang menjanjikan hasil investasi besar tetapi keliru. Semua itu menunjukkan pemahaman masyarakat Indonesia terhadap keuangan masih sangat rendah.
Sunlife mengapresiasi langkah Sun Life menggelar Edufair, sebagai kegiatan yang selaras dengan program OJK dalam mendidik masyarakat untuk mengerti keuangan.
Elin Waty menjelaskan, Sun Life Edufair 2017 merupakan pameran edukatif tahunan untuk membantu keluarga Indonesia mendapatkan informasi komprehensif seputar kebutuhan pendidikan anak. Acara itu digelar pada 20-22 Oktober 2017 dengan mempertemukan 20 sekolah formal dan 5 sekolah non-formal terbaik di Jabodetabek, orang tua, pakar pendidikan, serta ahli perencanaan keuangan Sun Life.
Sun Life memberikan pemahaman akan pentingnya biaya pendidikan anak sekolah. Bayangkan bila biaya pendidikan anak sekolah tidak di rencanakan sebelumnya maka suatu saat nanti, bila perekonomian orang tua pada titik terendah, bukan tidak mungkin anak akan putus sekolah dan berdampak pada masa depan yang suram. Cita-cita hilang dan terkubur karena terbentur biaya pendidikan.
Maka dari itulah Sun Life mengajak masyarakat akan pentingnya asuransi pendidikan bagi sang anak. Memberikan fasilitas sekolah yang terbaik untuk anak adalah kewajiban orang tua. Anak akan menjadi semangat meraih cita-cita nya tanpa ada beban apapun.
Sekolah yang bagus dan terbaik pasti memerlukan biaya yang tidak sedikit. Mahalnya biaya pendidikan disekolah terbaik juga akan melahirkan anak-anak yang berprestasi dan berpotensi. Karena saat ini adalah era digital dimana anak akan lebih aktif dibandingkan jaman dahulu. Jadi salurkanlah bakat dan potensi anak pada sekolah yang terbaik yang ada di Jabodetabek. Anak akan semakin terarah bila kita memberikan pendidikan yang terbaik. Semua itu memerlukan biaya yang tidak sedikit. Kalau kita tidak merencanakan biaya pendidikan anak sebelumnya, maka kita akan merasa kesulitan dengan biaya yang tidak sedikit. Tetapi dengan asuransi pendidikan ini, anak akan mendapatkan pendidikan yang terbaik dan dapat meraih cita-cita nya dimasa depan.
Sunlife berharap melalui pameran Sunlife Edufair 2017, pemahaman mengenai perkembangan dunia pendidikan akan terus meningkat dan semakin banyak keluarga Indonesia sadar untuk mulai menyusun perencanaan keuangan yang tepat untuk pendidikan anak,” tutur Elin.
Pada pameran pendidikan itu, masyarakat bisa menggali informasi lebih dalam dari pakar pendidikan tentang tema-tema menarik seperti pola asuh anak di era digital, serta tren pendidikan yang mampu meningkatkan potensi dan daya saing anak.
Sun Life Edufair 2017 menjadi momentum tepat untuk membangun perspektif terutama bagi generasi muda yang tumbuh di era digital.
Rabu 25 Oktober 2017
tinapurbo@gmail.com
Mak Tina, aku harus belajar padamu yang udah sukses mengasuh anak sampai kuliah di universitas terbaik. Bagi resep dong.
BalasHapus